Bagikan

Selat Solo, Hidangan Klasik Khas Kota Solo

Diupload pada 18 March 2020, 03:45 PM Smart Life
Selat Solo, Hidangan Klasik Khas Kota Solo

Selat solo adalah makanan yang wajib dikunjungi saat mampir ke Surakarta. Hidangan tersebut terdiri atas daging has utuh dengan kuah semur yang disajikan bersama selada telur, wortel, buncis, dan kentang goreng. Namun, Smart Mom tak perlu pergi jauh-jauh kalau mau mencicipi selat solo. Berikut ini ada resep mudah yang bisa dipraktikan di rumah.

Resep praktis selat solo

Bahan-bahan utama

  • Daging has dalam utuh, 500 gram;
  • Bawang merah, 5 siung (iris tipis);
  • Tomat merah, 1 buah (potong-potong);
  • Kecap manis, 3 sendok makan;
  • Kecap inggris, 1 sendok makan;
  • Pala bubuk, 1 sendok teh;
  • Garam, ½ sendok teh;
  • Air, 1 liter;
  • Margarin, 3 sendok makan (untuk menumis).

Bahan-bahan bumbu perendam (aduk rata)

  • Pala bubuk, ½ sendok teh;
  • Kecap manis, 2 sendok makan.

Bahan-bahan saus

  • Telur ayam, 4 butir (ambil bagian kuning, haluskan);
  • Garam, ¼ sendok teh;
  • Merica bubuk, ¼ sendok teh;
  • Gula pasir, ½ sendok teh;
  • Cuka, ½ sendok teh;
  • Mustard, ¼ sendok teh.

Bahan-bahan acar

  • Telur ayam, 1 butir (rebus, ambil bagian kuning, haluskan);
  • Timun, 50 gram (buang bijinya, potong kotak);
  • Wortel, 50 gram (potong kotak);
  • Bawang merah, 2 siung (potong dua bagian);
  • Garam, ½ sendok teh;
  • Gula pasir, 1 sendok teh;
  • Cuka, 1 sendok teh.

Bahan-bahan pelengkap

  • Buncis, 50 gram (potong, rebus);
  • Wortel, 75 gram (potong, rebus);
  • Kentang, 200 gram (potong wedges, goreng);
  • Telur ayam, 1 butir (rebus, potong-potong).

Langkah-langkah mengolah selat solo

  1. Lumuri terlebih dulu daging has dengan bumbu perendam, lalu diamkan satu jam dalam lemari es;
  2. Untuk membuat acar, campurkan bahan-bahan yang sudah disiapkan, lalu tambahkan gula pasir, garam, dan cuka. Aduk sampai rata, lalu diamkan dua jam di lemari es;
  3. Siapkan wajan dan lelehkan margarin. Masukkan daging yang sudah direndam dan masak sampai berubah warna. Angkat, lalu potong dengan ketebalan 1 cm. Sisihkan;
  4. Kemudian, panaskan sisa margarin di wajan dan tuangkan irisan bawang merah. Tumis sampai mengeluarkan aroma, lalu masukkan tomat. Aduk sampai bentuknya layu;
  5. Tuangkan air perlahan dan masak sampai mendidih. Masukkan potongan daging bersama kecap manis, kecap inggris, dan pala bubuk. Aduk sampai semua rata;
  6. Selanjutnya, rebus masakan hingga bumbu meresap dan matang. Sisihkan;
  7. Siapkan saus dengan mencampurkan semua bahan hingga merata;
  8. Selat solo siap dinikmati bersama saus dan pelengkap!

Pakaian kotor kena saus dan bahan lain? Begitu beres memasak, Smart Mom bisa mencuci pakaian dengan Attack Anti Bau. Pakaian bersih dari noda dan bau, kembali segar dan nyaman dipakai. 


Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies