Bagikan

Trik Pintar Usir Mimpi Buruk pada Si Kecil

Diupload pada 6 September 2020, 10:18 AM Smart Parenting
Trik Pintar Usir Mimpi Buruk pada Si Kecil

Tidak hanya orang dewasa, anak-anak juga bisa mengalami mimpi buruk karena berbagai macam alasan. Sebagai orangtua, Smart Mom  tentu tidak ingin hal ini terus-menerus dialami oleh Si Kecil. Lalu, adakah cara untuk mengusir mimpi buruk pada Si Kecil? 

Dilansir dari laman situs liputan6.com, berikut beberapa trik pintar usir mimpi buruk pada Si Kecil menurut Linda Yael Schiller (Psikoterapis Tubuh, Pikiran, dan Spiritual).

  1. Pasang lampu tidur

Menurut Linda, penting untuk tidak membiarkan ruangan gelap sempurna ketika Si Kecil sering mengalami mimpi buruk. Cahaya lampu tidur yang hangat akan membuat Si Kecil merasa rileks  dan membuat kualitas tidur menjadi maksimal tanpa diganggu oleh mimpi buruk.

  1. Ajak Si Kecil untuk bercerita tentang mimpi buruknya

Saat Si Kecil sudah tenang, ajak ia untuk bercerita tentang mimpi buruk yang ia alami. Setelahnya, Smart Mom bersama Si Kecil bisa mencari solusi terbaik agar mimpi buruk tak datang kembali.

  1. Temani Si Kecil sampai ia tertidur

Sementara waktu, Smart Mom bisa tidur bersama Si Kecil sampai ia terlelap dalam mimpinya. Merasakan kehadiran orang tua yang menyayangi mereka akan membuat tubuh Si Kecil lebih rileks dan bisa tidur dengan tenang tanpa diganggu oleh mimpi buruk.

Selamat mencoba trik di atas dan jika memang mimpi buruk masih saja sering dialami oleh Si Kecil, ada baiknya jika Smart Mom berkonsultasi langsung dengan psikolog atau para ahli lainnya. Semoga informasnya bermanfaat!




Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies