Yuk berbagi inspirasi dan tips menarik bersama Smart Mom lainnya!

Hai Smart Mom, punya pertanyaan, tips atau cerita?

Login untuk memberikan pertanyaan/diskusi di sini.

by Edwin Aldrin Tan (IG: @buah.meditasi), Yoga and Mindfulness Teacher

Hi Smart Mom! Di artikel sebelumnya Smart Mom sudah tahu apa sih mindful lifestyle itu, manfaatnya termasuk langkah-langkah latihan napas ala mindfulness. Sudah latihan belum?

Mulai terapkan latihan mindfulness di sela-sela aktivitasmu sehari-hari yuk!

Misalnya nih Smart Mom melihat banyak pakaian kotor yang menumpuk padahal kerjaan di rumah masih banyak, relate ga sih? Hehe.. Nah biasanya kalau udah kayak gini, Smart Mom langsung dilanda dengan stress dan galau kerjaan mana sih yang harus diselesaikan dulu. Nah pada saat dilanda stress dan galau, begini langkahnya ya:

1. Smart Mom bisa langsung mencoba untuk melakukan napas perut yang sudah pernah dibagikan di artikel sebelumnya minimum 7 kali ya sampai Smart Mom benar-benar relaks
2. Smart Mom mulai mencoba melakukan satu aktivitas saja misalnya mencuci baju dengan penuh kesadaran alias fokus pada mencuci saja ya. Mulailah dengan menyadarkan semua panca indera. Bagaimana deterjen Attack Anti Bau dan pewangi pelembut Attack Fresh Up terasa di kulit Smart Mom, seperti apa wanginya, cukup nikmati wanginya, apa bentuk pakaian yang Smart Mom pegang, suara apa yang dihasilkan air saat itu, dan seterusnya. Perhatikan bagaimana Smart Mom menggunakan semua indera untuk membantu Smart Mom tetap sadar akan momen ini dan menikmati sensasi yang terjadi. Gampang kan?

Emosi stress dan galau terjadi karena Smart Mom terlalu memikirkan masa lalu atau terlalu banyak rencana/ekspektasi akan masa depan Smart Mom. Akibat jangka panjangnya bisa membuat pikiran dan fisik Smart Mom kadang lebih gampang lelah. Dengan berlatih 2 teknik di atas saat stress dan galau melanda selama 5-10 menit saja sehari, Smart Mom sudah menerapkan mindful dalam kehidupan sehari-hari dan semoga akan menjadi kebiasaan yang akan Smart Mom bawa dimanapun dan kemanapun.
Smart Mom juga bisa lho gunakan teknik mindfulness ini saat mengasuh anak . Misalnya Si Kecil sedang rewel banget ga bisa lepas dari Smart Mom atau rebutan mainan dengan Kakaknya sampai Smart Mom rasanya mau marah, coba latihan napas dulu sampai relaks dan nikmati prosesnya saja ya. Intinya teknik mindfulness ini bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja Smart Mom.

Nah seperti itulah kira-kira Smart Mom, kalau menurut Smart Mom, situasi seperti apalagi sih yang rentan memicu emosi negatif Smart Mom? Sharing yuk!!

Untuk lebih jelasnya, yuk ikutan Webinar Zoom Class Smart Mom Club "Tetap Sehat dan Bahagia dengan Mindful Lifestyle" bersama Praktisi Kesehatan Holistik Reza Gunawan dan Ivy Batuta sebagai moderator. Minggu, 28 Maret 2021 jam 16.00 – 18.00 WIB, kunjungi bit.ly/webinarSMC untuk informasi selengkapnya ya! Pssst, menangkan Grand Prize Mesin Cuci dan Dryer Electrolux serta total hadiah senilai Rp18 juta lho

Ikutan Sekarang

Siti Arbangiyah 3 tahun lalu
share

Dari dulu suka banget pakai detergen Attack, wanginya kebangetan sama lembut dipakaian

Dijawab Oleh Admin

Hi Smart Mom! Terima kasih banyak sudah sharing dan menggunakan produk Attack:) Have a good day! read more

Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies