Bagikan

3 Bekal Bergizi Untuk Buah Hati

Diupload pada 14 September 2017, 04:34 AM Smart Life
3 Bekal Bergizi Untuk Buah Hati

Smart Mom, percayakah kalau asupan yang kita makan itu sangat berpengaruh terhadap otak? Ya, karena otak bekerja jika ada asupan energi dan protein. Protein dipercaya dapat meningkatkan kecerdasan otak lho! Jadi mulai sekarang yuk bekali si buah hati dengan asupan protein yang lezat juga tentunya. Selain dapat mencegah buah hati makan makanan yang tidak sehat, kita jadi dapat mengontrol asupan gizi mereka. Simak 3 bekal berikut yang pas untuk dibawa ke sekolah.

 

1. Nasi Goreng Telur

Smart Mom pasti tidak akan kesulitan untuk membuat bekal yang satu ini, selain mudah dan menjadi makanan sehari-hari, nasi goreng sangat baik karena nasi memiliki sumber karbohidrat yang tinggi yang otomatis memberikan energi kepada anak dan telur adalah salah satu sumber protein yang tinggi yang tentunya dapat membuat anak lebih cerdas. Makanan yang satu ini sangat mengeyangkan sehingga anak dapat terhindar dari jajan-jajanan yang tidak sehat lho.

 

2. Fillet Ikan Tuna 

Ikan tuna adalah ikan dengan komposisi protein yang cukup tinggi yaitu mencapai 29 gram. Tidak sulit untuk membuatnya karena Smart Mom tinggal beli saja ikan tuna yang telah dipotong-potong di supermarket dan melumurinya dengan jeruk nipis agar tidak menimbulkan bau amis. Kemudian bumbui dengan campuran telur, garam dan lada sebagai bumbu dan perasa. Setelah itu, oleskan ikan dengan telur dan campurkan dengan tepung terigu dan siap digoreng. Selain sehat, makanan ini dapat digabungkan dengan nasi putih, kentang goreng ataupun kentang rebus sebagai karbohidratnya.

 

3. Sandwich

Nah! Smart Mom makanan ini selain praktis dibuat, sandwich jika diisi dengan lauk-lauk yang tepat bisa menjadi makanan yang luar biasa sehat lho. Tumpukan saja roti dengan daging sapi, keju iris, dan telur sesuai selera si buah hati sebagai sumber proteinnya. Kemudian selipkan juga selada dan tomat serta saus-saus pendukung seperti saus sambal, mayones, atau mustard. Walaupun keliatannya kecil makanan ini mengandung sumber energi dan protein yang besar sehingga mengeyangkan dan juga sehat.


Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies