Bagikan

Suka Mempercantik Si Kecil Dengan Perhiasan, Ini Bahayanya?

Diupload pada 2 August 2018, 09:37 AM Smart Life
Suka Mempercantik Si Kecil Dengan Perhiasan, Ini Bahayanya?

Punya anak perempuan memang menyenangkan Smart Mom. Mereka bisa kita dandani sesuai dengan apa yang kita inginkan. Bahkan banyak orang tua yang memakaikan anaknya berbagai macam perhiasan, seperti kalung, gelang, cincin, dan lainnya, agar penampilan mereka terlihat lebih cantik.

Tapi hati-hati Smart Mom, hobi mempercantik Si Kecil dengan perhiasan mewah bukanlah ide baik untuk membuktikan rasa sayang. Alih-alih membut penampilannya makin menarik, justru sikap seperti ini sama saja menempatkan anak dalam kondisi bahaya.

Memancing Penculikan

Dengan perhiasan yang mencolok, Si Kecil akan jadi target kejahatan, dari mulai penculikan anak, pencurian hingga perampokan. Sudah banyak kasus seperti ini terjadi di Indonesia.

Selain itu, anak di bawah 5 tahun umumnya belum tentu memahami arti sebuah perhiasan, sehingga mereka akan sulit untuk menjaga perhiasan tersebut seperti layaknya orang dewasa. Risikonya banyak, dari mulai perhiasan yang rusak, hingga hilang begitu saja.

Dampak lainnya, dilansir dalam Genius Beauty, penelitian terbaru mengatakan jika perhiasan emas berisiko membuat otak sulit berkordinasi dengan tubuh dan membuat mereka sulit berprestasi.

Selain itu, penggunaan perhiasan emas dalam jangka panjang bisa menyebabkan tubuh mengalami sistem saraf abnormal. Hal ini disebabkan karena kandungan racun dalam emas akan diserap tubuh lewat pori-pori kulit, dan membuat kinerja sistem saraf jadi kacau.

Apa yang harus dilakukan?

Bagi anak-anak yang sistem kekebalannya masih lemah, kemampuan emas dalam merusak tubuh sangat tinggi, sehingga anak-anak disarankan untuk tidak memakai perhiasan berlebih. Misalnya anak perempuan lebih baik mengenakan anting saja, itu pun ukurannya harus disesuaikan.

So, sebelum memakaikan perhiasan, sebaiknya pertimbangkan dulu, apakah Si Kecil benar-benar membutuhkannya, atau ini hanya sekedar ambisi Smart Mom saja yang ingin anak terlihat beda dari anak lainnya?


Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies