Bagikan

Ayo ajak buah hati berbagi tanggung jawab sedari kecil

Diupload pada 14 September 2017, 04:34 AM Smart Life
Ayo ajak buah hati berbagi tanggung jawab sedari kecil

1. Dimulai dari orang tua

Perlu Smart Mom tahu, bahwa anak adalah peniru yang ulung. Oleh karena itu, untuk membentuk karakter anak, terlebih dahulu harus diperlihatkan langsung dan diterapkan dalam kegiatan sehari- hari

2. Ajarkan sedari dini

Karakter merupakan sebuah kebiasaan. Misalnya, biasakan buah hati untuk membereskan sendiri mainan yang telah digunakan. Jangan pernah berpikiran “tidak apa- apa, dia masih kecil, biar saya yang rapihkan mainannya” No! Justru sedari dini lah anak- anak harus diajarkan tanggung jawab.

3. Tidak bergantung pada orang lain

Saat buah hati selesai makan, dia tidak meletakkan piring kotor di tempat cuci piring. Dia hanya membiarkannya begitu saja. Saat Smart Mom melihat itu, jangan tunggu lama, segera tegur dia untuk menaruhnya di tempat cuci piring. Saat anak lupa, selalu ingatkan, agar terbiasa sendiri nantinya.

4. Biarkan anak melakukan sendiri

Pasti Smart Mom masih sering mendengar “Ibu, tolong ambilkan….” Hal seperti ini, jangan terlalu sering dibiarkan ya Smart Mom karena hanya kaan semakin memanjakan anak. Yang harus dilakukan adalah membiarkan dia mengambil sendiri barang yang dia perlu, kecuali memang tidak bisa dijangkau ya :D


Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies